Image default
Dinamika Gresik (Advertorial) Peristiwa

Pembatas Jembatan Jebol Dan Jalan Poros Desa  Putus Diterjang Banjir di Gresik

Akibat banjir mengakibatkan sejumlah fasilitas umum, jalan poros desa, jalan lingkungan, lahan pertanjan  jalan raya terendam banjir
dan sejumlah perkantoran dikecamatan Benjeng juga digenangi air, hal ini dperparah  dengan jebolnya pembatas jembatan Klampok akibat tergerus arus air yang cukup deras.

Pewarta: Arto kontroversi Gresik
Editor : Imam Ahmad Bashori

Gresik-Kontroversi.or.id : Sore ini kawasan kecamatan Balongpanggang dan Benjeng kabupaten Gresik Jawa Timur, kembali diguyur hujan. (Senen,28/12/2020)

Untuk wiilayah kecamatan Benjeng terparah terjadi terjadi di ketiga desa diantaranya  dusun paras, dusun Karangasem, perum batara desa Sirnoboyo.

Kemudia dusun kalipang, dusun Karangploso, dusun klampok, dusun Ngepung kesemuanya berada di desa Klampok.

Selanjutnya dusun kedung sambi.desa Kedungsekar juga terkepung air.

Akibat banjir mengakibatkan sejumlah fasilitas umum, jalan poros desa, jalan lingkungan, lahan pertanjan  jalan raya terendam banjir
dan sejumlah perkantoran dikecamatan Benjeng juga digenangi air.

hal ini dperparah  dengan jebolnya pembatas jembatan Klampok akibat tergerus arus air yang cukup deras.

Kejadian jebolnya pembatas jembatan Klampok kecamatan Benjeng diketahui warga sekitar pukul 12:00Wib siang.

Sehingga pundi kehidupan warga sekitarnya nyaris terhenti hanya berdiam diri dirumah masing masing.

Sebagian warga terlihat sibuk menyelamatkan perabotan rumah tangga yang bisa diselamatkan ketempat yang lebih aman.

Hal ini diperjelas oleh Solikin warga sirnoboyo kecamatan Benjeng menceritakan, “Ketinggian air yang terparah mencapai lutut hingga dada orang dewasa”, katanya.

Dan sejumlah desa yang parah digenangi air seperti desa Sedapurklagen, Deliksumber, Kedungrukem, Munggugianti, dan desa Bulurejo masih tergenang banjir.

Berikutnya jalan raya benjeng menuju kecamatan Balongpanggang terus digenangi air, sehingga mengakibatkan jalan ditutup sementara.

Kapolsek Benjeng AKP Sholeh Lukman Hadi mengatakan, “untuk sementara jalan raya dari arah Benjeng menuju Balongpanggang ditutup”

“Dihimbau bagi pengendara kemdaraan bermotor baik roda dua dan empat untuk putar balik memilih jalan alternatip yang aman”, pintanya.

Untuk wilayah kecamatan Balongpanggang, hasil pantauan dilapangan diketahui jalan poros desa Wotansari putus.

Putusnya jalan poros desa Wotansari diketahui oleh warga pada hari Senin 28/12/2020 sekitar pukul 07:00 WIB.

Ini disebabkan karena derasnya arus air sehingga jalan terputus sepanjang kurang lebih 10 meter.

Kondisi ini mengakibatkan warga terkurung tak bisa berinteraktif keluar desa.

Kepala desa Wotansari Hariono,SP membenarkan, “debit air luapan kali lamong cukup deras mengakibatkan jalan poros desa putus tergerus arus air”, pungkasnya

Demikian juga dusun semambung lor, dusun banjar melati desa Banjar Agung terkepung genangan air.

Kemudian dusun Karang malang desa Karangsemanding dan dusun Kampung desa Pucung  rata terkurung banjir.

Dusun Jedong desa Sekarputih dan dusun Sugih waras desa Dapet terendam banjir.

Genangan air mencapai 40-80cm  hingga diatas lutut orang dewasa.

Hingga berita ini ditulis keberadaan hujan terus berlangsung hingga  kini pukul 21:45Wib masih menguyur di sejumlah wilayah Kabupaten Gresik.

Kerugian material yang disebabkan banjir sementara belom bisa ditasir, karena cakupan luasan wilayah yang terdampak banjir cukup luas.

Tampak muspika kecamatan Balongpanggang yang dipimpin camat M.Yusuf Ansyori,S.Sos,,MM,  didampingi kapolsek Balongpanggang AKP Tulus,SH, dibantu Anggota TNI dan satpol PP Kecamatan.

Sejak siang tadi pantau keberadaan banjir disejumlah desa yang terdampak banjir.

Upaya yamg tengah dilakukan dengan membuat sejumlah dapur umum untuk persedian makan dan minum bagi warga yang terdampak banjir dan mendirikan posko.

Camat Balongpanggang M.Yusuf Ansyori,S.Sos,MM, mengatakan, “warga tetap meningkatkan kewaspadaan akan banjir susulan*:, katanya.

Catatan badan meterologi dan geofisika diperkirakan potensi curah hujan disertai angin kencang cukup tinggi. (arto)


There is no ads to display, Please add some

Related posts

Warga Cerme Curhat Kali Lamong, Cabup  Qosim Akan Selesaikan Problem Banjir

Penulis Kontroversi

Temuan Mayat Di Sawah Warga Benjeng

Penulis Kontroversi

Penyuapan Terskema Lewat Penghasilan: PNS dan PPPK Berpihak ke ….?

Pojok Imam S Ahmad B Al-Muhajir

Leave a Comment