Image default
  • Home
  • Opini
  • Kajian
  • PEMBANGUNAN VS REHABILITASI DANA BK 2022 JADI PERHATIAN PUBLIK, SIMAK!!!!
Kajian Kupas Tuntas Kupas tuntas

PEMBANGUNAN VS REHABILITASI DANA BK 2022 JADI PERHATIAN PUBLIK, SIMAK!!!!

Dengan adanya 2 anggaran yang sama besarnya dengan program yang berbeda, pelaksanan pembangunan jalan lingkar desa tidak sesuai rencana pembangunan.

Perbandingan antara rehabilitasi dengan pembangunan yang hanya beda paving saja sedangkan pemadatannya sama ketebalannya akan dilakukan pendalaman kasus antara pembangunan dan rehabilitasi tersebut diajukan kepada Inspektorat dan kejaksaan negeri untuk melakukan audit pengolaan dana bantuan keuangan tersebut untuk meminimalisir adanya korupsi

 

Kontroversi.or.id: Setiap desa wajib memperhatikan kepentingan bersama, demi untuk meningkatkan ekonomi desa sangatlah penting bagi pemerintah desa membangun akses jalan agar mobilisasi masyarakat desa dapat ditunjang.

Mengingat pentingnya pembangunan desa, pemerintah telah mengucurkan anggaran yang besar sesuai dengan kebutuhan desa, dalam pengolahan dana desa perlu adanya peran serta masyarakat agar tepat sasaran dan efisien.

Pembangunan desa yang baik adalah bukti kehadiran negara untuk masyarakat. Oleh karena itu aturan pembangunan dan penggunaan keuangan desa yang memberikan ruang dan porsi yang besar terhadap hak dan kewajiban masyarakat dalam pembangunan desa.

 

Papan Rp.2.495.972.000

Sebut saja Desa Dukuh Kembar Kecamatan Dukun Kabupaten Gresik Propinsi Jawa Timur, Tahun Anggaran 2022 telah mengelola keuangan desa sebesar Rp. 2.495.972.000,- (Dua Miliar Empat Ratus Sembilan Puluh Lima Juta Sembilan Ratus Tujuh Puluh Dua Ribu Rupiah) sesuai dengan Papan Laporan Realisasi Pelaksanaan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2022 yang dipasang di halaman balai desa.

 

Rehabilitasi paving jalan desa 

Keuangan Desa tersebut ada yang bersumber dari Bantuan Keuangan Kabupaten, sebagian dialokasikan untuk Rehabilitasi paving jalan desa di RT. 02 RW. 01 dengan Anggaran sebesar Rp. 200.000.000,- (Dua ratus juta rupiah) dengan Volume bangunan menggunakan paving baru 138,5M X 5M ditambah Paving lama 78,5M X 5M, didasari dengan urugan pasir setebal 5 (Lima) Centi meter.

 

Pembangunan paving jalan lingkar desa

Ada juga dana Bantuan Keuangan yang anggarannya sama besarnya sebesar Rp. 200.000.000,- (Dua Ratus Juta Rupiah) dengan program Pembangunan Paving Jalan Lingkar Desa dengan Volume 233M X 3M, pembangunan pavingisasi tersebut dilaksanakan di jalan Lingkar Desa dusun semampir Desa Dukuh Kembar sepanjang ± 192,7M X 3M sedangkan sisanya dibangun di RT. 06 dusun Langkir sepanjang ±45,2M X 3M.

Sesuai dengan gambar rencana pembangunan yang telah direalisasikan dan ditandatangani semua pihak terkait, pembangunan paving jalan lingkar desa tersebut dibangun sepanjang 233M tanpa putus.

 

Fungsi pendamping

Saat dikonfirmasi terkait Pembangunan Jalan Lingkar Desa, kepala desa Dukuh kembar menjelaskan bantuan tersebut turun dulu sebesar Rp. 200.000.000,- (Dua Ratus Juta Rupiah).

“Setelah turun, baru kami anggarkan, jalan lingkar desa mentok sekitar 192M itu lalu kami lanjutkan pembangunan jalan lingkungan di RT. 06”, tuturnya. (10/2/2023)

“Yang membuat RAB mas Hala selaku Pendamping Desa”, lanjutnya.

 

Peralihan tanpa perubahan RAB

“Saat buat RAB ya tidak diukur dulu, soalnya nanti kan ada survey, kalau ada kelebihan akan dibangun di lain tempat asal dijalan lingkungan”, tegasnya saat ditanya jika ada kelebihan.

“Sesuai petunjuk dari team survey dinas perumahan dan pemukiman rakyat kabupaten Gresik, sedangkang untuk TPK pak Kastolan, tutupnya. (10/02/2023)

konfirmasi Rehabilitasi paving jalan poros desa, kepala Desa Dukuh Kembar mempertanyakan alasan awak kontrol sosial tetap melakukan kontrol dan koreksi terkait dikotomi pembangunan dan rehabilitasi di desanya.

“Kenapa kok masih diungkit pekerjaan kan sudah selesai ?.  ( Seraya mengisyaratkan keberatan menunjukan denah gambar rencana rehabilitasi tersebut. (17/10/2023).

 

Kebiasaan dan spontanitas.

Terpisah, Camat Dukun menegaskan bahwa, yang membuat RAB adalah pendamping desa. Karena sudah menjadi kebiasaan dan spontanitas.

“Memang biasa yang buat RAB itu pendamping desa, segera kami tindaklanjuti dan spontan memerintahkan kasi pembangunan untuk cek lapangan”, tegasnya. (10/02/2023).

 

Langsung ke kepala desa 

Perangkat Desa Kastolan saat dikonfirmasi menjelaskan, “sampeyan langsung ke kepala desa saja”.  (17/02/2023).

 

Pasrah ke pendamping desa

Sekretaris Desa Dukuh Kembar Khoirul Anam saat dikonfirmasi, yang buat RAB itu mas Hala selaku Pendamping Desa, desa pasrah ke pendamping (10/02/2023)

Sementara sampai berita ini ditayangkan Pendamping Desa dan Dinas Perumahan dan Pemukiman Rakyat Kabupaten Gresik belum dapat dikonfirmasi.

 

2 Anggaran

Ketua Umum LSM ILHAM Nusantara Charif Anam diminta pendapatnya terkait pengolahan dana bantuan keuangan tersebut.

“Dengan adanya 2 anggaran yang sama besarnya dengan program yang berbeda, pelaksanan pembangunan jalan lingkar desa tidak sesuai rencana pembangunan”, tuturnya.

 

Rehabilitasi Vs Pembangunan 

“Perbandingan antara rehabilitasi dengan pembangunan yang hanya beda paving saja sedangkan pemadatannya sama ketebalannya”, jelasnya.

“Kami akan dalami kasus tersebut dan akan mohon baik kepada Inspektorat dan kejaksaan negeri untuk melakukan audit pengolahan dana bantuan keuangan tersebut untuk meminimalisir adanya korupsi”, tutupnya. (20/02/2023). [1343]

Untuk link aplikasi Kontroversi bisa klik link berikut ini https://bit.ly/2UXs6Cf

 

Konten ini bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu

 

Jika berhasil tidak dipuji,
Jika gagal dicaci maki.
Jika hilang tak akan dicari,
Jika mati tak ada yang mengakui

 

 

Ingin Berkontribusi?

Masuk menggunakan akun microsite anda, apabila belum terdaftar silakan klik tombol di bawah.

 Kontroversi

Kanal Data dan Berita Kontroversi Mencerahkan

Sebuah media kontroversi yang mempromosikan penyajian dan pembahasan topik-topik terkini  yang progresif dan kontekstual. Hadir sebagai respon atas maraknya pembahasan topik-topik yang kaku dan konservatif

 

Independensi adalah Ruh Kontroversi. Sejak berdiri pada 4 November 2002, kami menjunjung tinggi jurnalisme yang tidak berpihak pada kepentingan politik mana pun.

Dalam setiap pemberitaan (cetak maupun online), redaksi Kontroversi selalu berikhtiar mencari kebenaran meski di tempat-tempat yang tak disukai.Karena itu, kami konsisten memilih pendekatan jurnalisme investigasi.

Hanya dengan metode penyelidikan yang gigih dan sistematis, kami berharap bisa melayani publik dengan informasi yang benar mengenai skandal maupun pelanggaran terstruktur yang merugikan khalayak ramai.

Tentu kami tak akan bisa menjalani misi ini tanpa Anda. Dukungan Anda sebagai pelanggan Kontroversi akan membuat kami lebih independen dan lebih mampu membiayai berbagai liputan investigasi mengenai berbagai topik yang relevan untuk Anda.

Kami yakin, dengan bekal informasi yang berkualitas mengenai isu-isu penting di sekitar kita,Anda bisa mengambil keputusan dengan lebih baik, untuk pribadi, lingkungan maupun bisnis Anda.

Para Researcher Indonesia Bebas Masalah yang tergabung dalam Judicial Research Society tidak bekerja, menjadi konsultan, memiliki saham atau menerima dana dari perusahaan atau organisasi mana pun yang akan mengambil untung dari artikel ini dan telah mengungkapkan bahwa dirinya tidak memiliki afiliasi diluar afiliasi akademis maupun diluar tempat bekerja yang telah disebut di atas.

 


There is no ads to display, Please add some

Related posts

Polisi Kejar Pelaku, Pembuang Bayi di Tempat Sampah di Menganti

Penulis Kontroversi

LSM Ilham Nusantara Sebut Penjajahan Ekonomi Terhadap Konsumen Oleh PT BFI finance

admin

Kontroversi Indra Ke-enam (intuisi)

Penulis Kontroversi

1 comment

vorbelutrioperbir September 16, 2023 at 11:28 pm

Great line up. We will be linking to this great article on our site. Keep up the good writing.

Reply

Leave a Comment