Image default
Lokal Tematis Nasional

Sejahterahkan Perekonomian Warga, Pemdes Tambak Beras Salurkan  BLT DD Tahap II

Dengan bantuan tersebut bisa mensejahterahkan perekonomian warga ditengah pandemi covid 19, dan dapat dimanfaatkan oleh warga dengan sebaik-baiknya




Gresik – Kontroversi.or.id : Pemerintah desa (Pemdes) Tambak Beras bagikan bantuan langsung tunai dana desa ( BLT  DD ), tahap II kepada keluarga Terdampak pandemi covid 19.

Sekitar 75 kepala keluarga penerima manfaat, mendapatkan BLT DD tahap II senilai 600 ribu per kepala keluarga.

Pembagian BLT DD Tahap II berlangsung di balai desa Tambak Beras kecamatan Cerme kabupaten Gresik, Pada Hari Rabu 10 Juni 2020.

Diserahkan langsung oleh Kepala Desa Wahyudi,SE, didampingi Camat Cerme Suyono, Kapolsek Cerme AKP Mohammad Nur Amin dan Danramil Cerme Kapten Mujianto, Kasie Pembangunan Umar Hasyim.

Menurut Camat Cerme Suyono bahwa, “penyaluran BLT DD tahap II, sudah sesuai dengan mekanisme dan tepat sasaran”.

Kepala Desa Tambak Beras Wahyudi saat dikonfirmasi mengatakan bahwa, “penyaluran BLT DD  tahap II diperuntukkan untuk warga Terdampak Covid 19”.

Pihaknya berharap, “dengan bantuan tersebut bisa mensejahterahkan perekonomian warga ditengah pandemi covid 19, dan dapat dimanfaatkan oleh warga dengan sebaik baiknya”, tutup Wahyudi,SE. (arto)















There is no ads to display, Please add some

Related posts

Kontroversi Kades Antar Waktu Metatu Terpilih, Diana Eviana Akan Mengoptimalkan Potensi Desa

Penulis Kontroversi

BST Tuntas Tersalurkan, Bantu Perekonomian Warga

Penulis Kontroversi

Kades Betiting Serahkan  Bantuan JPS, Bantu Ekonomi Warga Terdampak

admin

Leave a Comment