Image default
Dinamika Gresik (Advertorial)

Dinas PMD Serahkan Penghargaan Ditengah Pandemi Dan Program Penyaluran BLT DD

Program tahun 2021 ditengah suasana pandemi, diprioritaskan pemulihan perekonomian desa. Jadi untuk sementara yang tidak boleh yaitu pembangunan balai desa, kantor desa. Maka yang boleh dibangun adalah perekonomian desa  artinya yang dapat mendatangkan perekonomian desa, seperti bumdes, buka lapak, pasar desa, yang bermanfaat bagi masyarakat 

GresikKontroversi.or.id : Sekitar 53 keluarga penerima manfaat (KPM) menerima bantuan langsung tunai dana desa (BLT DD) pada bulan Agustus tahap II sebesar Rp 600 ribu.

Kegiatan ini,  dilaksanakan  di balai desa Kedungsumber kecamatan Balongpanggang kabupaten Gresik, Jumat (25/9).

Hadir Kepala Dinas  Pemberdayaan Masyarakat dan desa (PMD) kabupaten Gresik Malakul Fardah, wakil ketua PKK kabupaten Gresik Ibu Joko Sulis, mendampingi kepala desa  Wahono Yudo  menyerahkan BLT DD  kepada salah satu KPM.

Dilanjutkan penyerahan penghargaan juara III lomba desa  dan juara III 10 program pokok PKK Terbaik tingkat kabupaten Gresik, dari kepala dinas PMD kepada kepala desa  Kedungsumber.

Kepala desa Kedungsumber Wahono Yudo, mengucapkan, “terimakasih kepada dinas PMD”.

Menurutnya,  “ini merupakan suatu kehormatan bagi kami mendapatkan  penghargaan juara III lomba desa dan 10 program pokok PKK Terbaik tingkat kabupaten Gresik*, ucapnya.

Sementara Kepala Dinas PMD kabupaten Gresik Malakul Fardah, mengatakan,
“Dengan adanya lomba desa ini, memberikan motivasi kepada desa, dengan melihat,  mengenali dan mengali potensi desa”.

Namun kata Fardah, semua ini tidak bisa kerja sendiri, harus ada kerjasama baik BPD, kecamatan, tokoh masyarakat,  unsur elemen masyarakat.

Dia kembali menegaskan, bahwa program tahun 2021 ditengah suasana pandemi, diprioritaskan pemulihan perekonomian desa.

Jadi untuk sementara yang tidak boleh yaitu pembangunan balai desa, kantor desa,

“Maka yang boleh dibangun adalah perekonomian desa  artinya yang dapat mendatangkan perekonomian desa, seperti bumdes, buka lapak, pasar desa, yang bermanfaat bagi masyarakat, intinya itu”, ungkap Fardah. (arto)


There is no ads to display, Please add some

Related posts

Komisi III DPRD Gresik Sosialisasikan Normalisasi Kali Lamong, Warga Desa Wotansari Setujui dan Teken surat Dukungan

admin

Kontroversi PTM SMAN dan Test Swab Anti Gen Secara Acak di Gresik

Penulis Kontroversi

Kades Sunaryo Resmi Melantik Samsul Menjabat Sebagai Kepala dusun Karangpilang

Penulis Kontroversi

Leave a Comment