Konstruksi Media – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), merespon soal anggaran pembangunan infrastruktur di Tanah Air. Di mana pemerintah bakal mengalokasikan u tuk program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Selain itu, Pemerintah juga bakal memberikan peluang lebih besar kepada swasta untuk membangun infrastruktur. Hal tersebut sebagaimana yang disampaikan oleh Presiden RI Prabowo Subianto disela-sela gelaran Musyawarah Nasional (Munas) Konsolidasi Persatuan Kamar Dagang Industri dan Indonesia (Kadin).
“Saya ingin memberikan peran yang lebih besar kepada swasta (pembangunan infrastruktur),” jelas Prabowo, (18/1/2025).
Presiden menambahkan, tugas pemerintah difokuskan untuk melaksanakan proyek inti untuk kepentingan rakyat.
Sementara, Menko AHY mengatakan, Pemerintah akan kolaborasi antara badan usaha milik negara (BUMN) dan sektor swasta dalam pembangunan infrastruktur yang efisien dan tepat sasaran. Kolaborasi ini merupakan hal yang penting dan saling melengkapi.
“Yang jelas kita ingin kerjasama yang baik, berbagi peran. Antara badan usaha milik negara dengan swasta, semuanya memiliki peran yang penting (dalam pembangunan infrastruktur),” ungkap AHY di kantor.
AHY menyebut, peran sektor swasta yang semakin baik, semakin maju, akan sangat dibutuhkan bagi pembangunan infrastruktur Indonesia ke depan.
“Kita ingin proyek-proyek infrastruktur yang membutuhkan anggaran yang tidak sedikit, apalagi infrastruktur yang besar di sana-sini. Ini membutuhkan pengerjaan atau proyek-proyek yang benar-benar bisa tepat sasaran. Harus efisien,” bebernya.
Baca Juga :
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://konstruksimedia.com/anggaran-pembangunan-infrastruktur-dipangkas-begini-respon-menko-infrastruktur/