
Konstruksi Media – Prestasi membanggakan kembali diukir oleh sivitas akademika Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) di kancah internasional. Guru besar ITS, Prof. Dr. rer. pol. Heri Kuswanto, M.Si., dianugerahi penghargaan bergengsi Hitachi Global Foundation Asia Innovation Award 2024 dalam kategori Encouragement Awards atas kontribusinya dalam riset ketahanan iklim di Indonesia.
Penghargaan ini diberikan kepada peneliti yang memiliki kontribusi besar serta pencapaian dalam riset pengembangan teknologi dan implementasi sosial guna mendukung Sustainable Development Goals (SDGs). Prof. Heri, yang juga merupakan dosen Departemen Statistika ITS, melalui penelitiannya telah membuktikan kontribusi konkret ITS dalam mendukung SDGs, khususnya SDG 13 tentang penanganan perubahan iklim.

Berangkat dari tantangan perubahan iklim yang menyebabkan cuaca sulit diprediksi, alumnus Leibniz Universität Hannover, Jerman, ini terdorong untuk mengembangkan metode prediksi cuaca dan kejadian ekstrem yang lebih akurat. “Saat saya kembali ke Indonesia, saya merasa bahwa prediksi cuaca di Indonesia saat itu masih kurang akurat,” ungkapnya.
Penelitiannya berlanjut dengan pengembangan metode prediksi cuaca ekstrem. Dengan menggabungkan konsep ensemble melalui metode kalibrasi inovatif menggunakan distribusi gamma dan Fréchet, akurasi prediksi kejadian ekstrem seperti hujan lebat dapat ditingkatkan. “Hasil penelitian kami menunjukkan peningkatan akurasi dalam memprediksi kejadian ekstrem,” jelas mantan Direktur Pascasarjana dan Pengembangan Akademik ITS ini.
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://konstruksimedia.com/profesor-its-raih-penghargaan-bergengsi-hitachi-global-foundation-asia-innovation-award-2024/