Image default
Komunikasi Bisnis Peristiwa Referensi Referensi Pilkada

Begini Cara Pendukung Sambut Qosim Alif Daftar di Kantor KPU Gresik

Alhamdulillah pelaksanaan pendaftaran di kantor KPU berjalan lancar. Mohon doa restunya dan kerjasamanya, insya allah kami senang rakyat pun wajib ikut senang

GresikKontroversi.or.id : pasangan calon Qosim Alif berjalan kaki mendaftarkan diri sebagai peserta Pilkada 2020 di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gresik, Minggu (6/9/2020).

Paslon Qosim bersama pasangannya Alif  kompak mengenakan baju koko putih celana hitam dan pakai songkok hitam.

Sekitar pukul 09:30WIB Berjalan kaki dari masjid agung menuju  ke Kantor KPU Gresik.

Diiringi sholawatan banjari dan ribuan pendukung berjajar disepanjang jalan dr.wahidin sudiro husodo dengan bentangan banner sepanjang 500 Meter  yang bertuliskan Gresik Ayem Tentrem insya allah sing Wes apik tambah apik.

Selama perjalanan, Qosim Alif , menyempatkan untuk menyapa pendukung dan simpatisan yang berada di pinggir jalan.

Selama perjalanan, Qosim Alif , menyempatkan untuk menyapa pendukung dan simpatisan yang berada di pinggir jalan.

Lebih kurang setengah jam, rombongan Qosim Alif  tiba dikantor KPU, sesampai didepan lantor KPU, rombongan Qosim Alif diminta petugas cuci tangan, dicek suhu tubuh dengan alat thermogun, kemudian disemprot hand sanitizer.

Ikut mengiringi rombongan pengurus DPC PKB dan Gerindra, kader partai serta, relawan juga simpatisan pendukung QA ikut mengantar dengan berjalan kaki.

alhamdulillah pelaksanaan pendaftaran di kantor KPU berjalan lancar

Di posko GKB sebelumnya sekitar pukul 06:00- 08:00WIB pagi tadi, dilakukan sarapan nasi krawu dan dilanjutkan santunan anak yatim.

Calon bupati Gresik DR.H.Moh.Qosim,M.Si, mengatakan, “alhamdulillah pelaksanaan pendaftaran di kantor KPU berjalan lancar”.

Mohon doa restunya dan kerjasamanya, insya allah kami senang rakyat pun wajib ikut senang

“Mohon doa restunya dan kerjasamanya, insya allah kami senang rakyat pun wajib ikut senang”, pungkasnya.

Sementara itu, Aparat Polres Gresik dibantu TNI dan Satpol PP bersiaga disepanjang jalan dr.wahidin sudiro husodo tak henti hentinya, mereka mengingatkan agar pendukung paslon dengan tetap mematuhi protokoler kesehatan, melalui  pengeras suara, agar patuhi gunakan masker

Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto menambahkan, “Pengamanan pendaftaran Cabup dan Cawabup Kabupaten Gresik tahun 2020 di kantor KPUD Gresik, yang berada di Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo Desa Kembangan, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik berjalan lancar”.

“Pihaknya dibantu dari TNI bersama sama segenap warga Gresik, ikut menjaga pengamanan selama pilkada 2020 berlangsung dan hingga selesai nanti, bisa aman dan kondusif”, kata Kapolres , (arto)


There is no ads to display, Please add some

Related posts

Kepedulian Kapolres Gresik Untuk Rumah Warga Supadi

Penulis Kontroversi

Harga telur terus melejit saat jelang NATARU

admin

KPK Lanjutkan Pemeriksaan Tersangka Penyuap Bupati Malang

Penulis Kontroversi

Leave a Comment