Image default
Politik Pemerintahan Dalam Advertorial

Bupati Canangkan Inovasi Saat Melantik 375 Pejabat Baru








Anda harus bekerja, jadikan kerja hari ini, esok atau kerja kedepan menjadi lebih baik dari penjabat kabupaten/kota yang lain di Indonesia

Gresik – Kontroversi.or.id ; Bupati Gresik, Sambari Halim Radianto melakukan mutasi besar 375 pejabat, di ruang Mandala Bakti Praja pada Kamis (5/12/2019).

Seperti diketahui dari 375 pejabat yang dilantik itu, mereka adalah. 13 orang pejabat eselon III A, 37 pejabat eselon III B, 112 pejabat eselon IV A, 20 pejabat eselon IVb, kemudian 80 Kepala Sekolah, 10 Pengawas sekolah, 9 orang penilik, 14 orang Penyuluh pertanian, 2 orang Perawat, 3 orang asisten penata anastesi, 61 orang bidan, 11 orang pejabat pengelola barang dan jasa serta masing masing satu orang guru, nutrisionis dan penata anastesi.

Halnya, Kepala Bagian Humas dan Protokol yang selama ini dijabat oleh seorang Plt, kali ini Bupati menetapkan A.M. Reza Pahlevi, AP sebagai pejabat baru.

Bupati Sambari berpesan, meminta kepada para pejabat yang baru, untuk menciptakan inovasi yang dapat memberi nilai plus pada kesejahteraan masyarakat.

Pasalnya, “Anda harus bekerja, jadikan kerja hari ini, esok atau kerja kedepan menjadi lebih baik dari penjabat kabupaten/kota yang lain di Indonesia”, ujarnya.

Kemudian daripada itu. “Ciptakan inovasi-inovasi baru walaupun itu kecil tapi dapat memberi perubahan kepada masyarakat”. ujarnya

lebih lanjut, beliau menegaskan, “Ciptakan yang dulunya belum ada menjadi ada, yang dulunya belum baik menjadi paling baik,” ungkap beliau

Lain halnya, dengan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Nadlif, pada saat membacakan beberapa pejabat eselon IIIa yang dilantik,

Diantara mereka adalah AM Reza Pahlevi sebagai Kabag Humas dan Protokol, Endong Wahyu Kuntjoro Kabag Keuangan Setda Gresik, Bambang Sayogyo Suyono Inspektor Wilayah III Inspektorat Kabupaten Gresik, Johar Gunawan Sekretaris Dinas Penanaman Modal dan PTSP.

Demikian juga, Juni Budi Astuti Sekretaris Bapeda, Hamim Camat Sangkapura, Mukhibatul Khusnah Sekretaris Dinkes, Sambsul Hidayat Sekretaris Dinkop UKM Perindag, Mahfud Ahmadi Sekdin Perikanan, Arif Wicaksono Sekretaris Dispora, Agus Setya Pambudi Sekretaris Diskominfo, Suryo Wibowo Camat Benjeng.

Mutasi tersebut dihadiri Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Gresik Nadlif, Ketua TP PKK Kabupaten Gresik Maria Ulfa Sambari, Ketua GOW Gresik Zumrotus Sholihah Qosim dan beberapa undangan lain.  (Arto)

































There is no ads to display, Please add some

Related posts

Wajib Masker : 3 Pilar Duduk Sampean Lakukan Operasi Yustisi Jelang Pemberlakuan PSBB 11-25 Januari 2021

Penulis Kontroversi

Bupati Gresik Marah Besar di Pasar Driyorejo

Penulis Kontroversi

Polsek Ujungpangkah  kawal Pengambilan vaksin COVID-19 Jenis Sinovac

Penulis Kontroversi

Leave a Comment