Image default
  • Home
  • Hankam
  • Kapolres Gresik Raih Juara Pertama Penghargaan Polisi Teladan
Hankam Iklan & Advertorial Peristiwa

Kapolres Gresik Raih Juara Pertama Penghargaan Polisi Teladan



AKBP Wahyu S. Bintoro Kapolres Gresik meraih juara satu sebagai polisi teladan. Sedangkan juara dua diraih oleh AKBP Kusworo Wibowo Kapolres Jember dan Kombes Pol Zain Dwi Nugroho Kapolres Sidoarjo mendapatkan juara ketiga

Surabaya – Tiga Kapolres yang bertugas di Jatim menerima penghargaan sebagai polisi teladan dari Polda Jatim. Penghargaan itu diberikan langsung oleh Irjen Pol Luki Hermawan Kapolda Jatim di Gedung Tribrata Polda Jatim, Senin (9/9/2019).

AKBP Wahyu S. Bintoro Kapolres Gresik meraih juara satu sebagai polisi teladan. Sedangkan juara dua diraih oleh AKBP Kusworo Wibowo Kapolres Jember dan Kombes Pol Zain Dwi Nugroho Kapolres Sidoarjo mendapatkan juara ketiga.

Pemilihan polisi teladan ini sebagai penggerak revolusi mental dan pelopor tertib sosial di ruang publik golongan pangkat perwira menengah Polda Jatim Tahun Anggaran 2019.

Kriteria penilaiannya meliputi keteladanan etika berperilaku, keteladanan prestasi, dan kreatifitas serta keteladanan peran kemasyarakatan. Acara ini melibatkan 15 pejabat utama Polda Jatim sebagai tim penilai .

Peserta pemilihan polisi teladan ini diikuti seluruh polres jajaran. Namun setelah melalui tahapan seleksi observasi dan administratif, hanya 3 peserta yang lolos untuk mengikuti tahapan berikutnya. Kapolres yang meraih juara 1 akan mewakili Polda Jatim untuk mengikuti pemilihan polisi teladan tingkat nasional di Mabes Polri.

AKBP Wahyu S. Bintoro Kapolres Gresik menyandang polisi teladan karena bertugas dengan baik. Misalnya dalam peningkatan kinerja, perbaikan kultur, dan manajeman media sesuai dengan program Nawacita Joko Widodo Presiden.

Polres Gresik juga berpredikat WBK dan WBBM dan pernah memperoleh beberapa penghargaan terkait Yanlik. Menanggapi hal ini, Wahyu mengaku bersyukur dan berterima kasih atas penghargaan yang diberikan kepadanya.

Terutama seluruh anggota di Polres Gresik yang telah bekerja dan mendukung semua tugas dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Ini sesuai arahan Kapolri menjadikan polisi yang promoter.

“Terima kasih kepada Bapak Kapolda Jatim dan pejabat utama atas kepercayaannya kepada Kapolres Gresik. Sehingga menjadi polisi pamen terbaik”, kata AKBP Wahyu S. Bintoro.

“Dan yang terakhir kami akan terus berusaha memberikan pelayanan yang terbaik bagi publik karena Polres Gresik sudah mendapat predikat zona integritas WBK dan WBBM”, pungkasnya. (awp/Isa)


There is no ads to display, Please add some

Related posts

Kadivpas: Tetap Berikan Yang Terbaik Bagi Kemenkumham

Penulis Kontroversi

Risma: CSR Beasiswa Pendidikan Bantu Pelajar Surabaya Cari Pekerjaan

Penulis Kontroversi

Kantongi Sabu, 2 Pemuda As Diciduk Polsek Ujungpangkah

Penulis Kontroversi

Leave a Comment